Image of Analisis SPT Tahunan PPh Badan Atas Laporan Keuanga Komersial (Studi Kasus PT. PCC Indonesia Tahun Pajak 2013)

Text

Analisis SPT Tahunan PPh Badan Atas Laporan Keuanga Komersial (Studi Kasus PT. PCC Indonesia Tahun Pajak 2013)



Objek penelitian ini adalah PT. PCC Indonesia, sebuah perseroan yang mendistribusikan kain keras (Interlining). Tujuan Penelitian ini adlaah untuk menentukan nilai pajak penghasilan terutang perusahaan dengan melakukan rekonsiliasi laporan keuangan komersial menjadi laporan keuangan fiskal. Dengan melakukan rekonsiliasi, perusahaan tidak perlu membuat dua pembukuan untuk tujuan yang berbeda. Perusahaan cukup melakukan koreksi terhadap pos-pos yang tidak sesuai dengan ketentuan perpajakan. Koreksi positif akan menambah penghasilan kena pajak, sedangkan koreksi negatif akan mengurangi penghasilan kena pajak. Dalam penalitian yang dilakukan, penulis menganalisis data dengan metode deskriptif yaitu dengan menggambarkan keadaan laporan keungan atas fenomena yang terjadi dengan melaukan pengumpulan data, menghitung PPh, melakukan koreksi fiskal sesuai dengan Undang-undang Nomor 36 Tahun 2008. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat perbedaan antara laba-rugi menurut komersial dengan laba-rugi menurut fiskal, dimana laba-rugi menurut komersial adalah $22.221,15 dimana setelah dilakukan koreksi fiskal menjadi $38.682,14. PT. PCC Indonesia kemudian melakukan penghitungan Penghasilan Kena Pajak (PKP) Perusahaan. Dari PPh teruatang tersebut dikurangkan dengan pajak yang telah dibayarkan perusahaan melalui pemungutan PPh 23 atas pendapatan jasa perusahaan yang dipotong pihak lain sebesar $918,12 serta PPh pasal 25 sebesar $2.762,15, sehingga didapatkan PPh kurang bayar sebesar $5.990,27 dan menghasilkan pendapatan bersih setelah pajak sebesar $29.001,61. Perbedaan ini terjadi karena dilakukan koreksi fiskal terhadap biaya-biaya dan penghasilan dalam laporan keuangan komersial berdasarkan peraturan perpajakan.


Ketersediaan

SK00074Perpustakaan STIE Library (KB #67)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit STIE Kasih Bangsa : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
67 hlm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this